Home » , , , » Inilah Foto Foto Keindahan Tersembunyi dalam Sayuran yang Telah Membusuk

Inilah Foto Foto Keindahan Tersembunyi dalam Sayuran yang Telah Membusuk

Inilah Foto Foto Keindahan Tersembunyi 
dalam Sayuran yang Telah Membusuk 



Tidak selamanya makanan busuk identik dengan sesuatu yang menjijikkan. Seorang fotografer asal Estonia, Heikki Leis, mampu menangkap keindahan warna-warni berbagai jenis sayuran yang telah membusuk dan menjadikannya seni fotografi.

Pada karyanya, sayuran busuk yang difoto dari dekat malah tampak seperti bentuk geologi aneh yang bertahtakan kristal ataupun tertutup lumut seperti yang biasa kita temui di dalam hutan atau gua.
Leis mendapatkan inspirasi ketika ia membiarkan sepanci kentang rebus yang dibiarkan terlalu lama dan membusuk. "Mereka sudah mulai berjamur dan pada pengamatan lebih dekat saya menemukan beberapa tekstur dan warna yang menarik dan dari situlah semuanya dimulai."
Ternyata nggak mudah loh memfoto sayuran busuk agar "sedap" dipandang mata. Leis melakukan beberapa percobaan untuk mengetahui sayuran mana yang paling fotogenik dengan jamur di sekelilingnya. Hasilnya...Bit, lobak, dan kentang adalah pemenangnya!
Tidak hanya itu, Leis juga harus menentukan waktu yang tepat kapan sayuran tersebut busuk dengan indah. Beberapa sayuran hanya membutuhkan beberapa minggu sampai mendapatkan hasil sesuai dengan yang diinginkan, sayuran lain butuh 2 bulan.
Cahaya, suhu, dan bakteria dalam jumlah yang pas juga memegang peranan penting di dalamnya. Jika tidak, sayuran akan diserbu oleh jamur yang memproduksi "rambut abu-abu panjang" sehingga sayuran tidak "cantik" lagi untuk difoto.


Sumber : idbite.com
Share this article :
 
Support : Your Link | Your Link | Your Link
Copyright © 2013. Risky Alan - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger